Penumpang udara melonjak jelang Nataru, bandara InJourney layani hingga 3,4 juta penumpang

InJourney Airports mencatat 3,4 juta penumpang dan lebih dari 25.000 penerbangan di 37 bandara menjelang libur Natal dan Tahun Baru, operasional berjalan optimal di tengah lonjakan trafik di udara.

By
File: Bandara di Indonesia. (Dok: InJourney)

Pergerakan penumpang udara di Indonesia melonjak tajam menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), seiring meningkatnya mobilitas masyarakat pada akhir tahun. 

Melansir laporan Tempo.co pada 23 Desember, PT Angkasa Pura Indonesia atau InJourney Airports mengatakan sebanyak 3,4 juta penumpang telah dilayani di 37 bandara yang dikelolanya, dengan total lebih dari 25.000 penerbangan.

Direktur Utama InJourney Airports Mohammad Rizal Pahlevi mengatakan lonjakan lalu lintas udara terlihat jelas pada awal periode puncak liburan. 

Pada 20 Desember 2025, yang menjadi hari pertama puncak arus, tercatat sekitar 517.000 penumpang menggunakan layanan penerbangan. Angka tersebut sedikit menurun pada hari berikutnya, 21 Desember, dengan sekitar 512.000 penumpang yang dilayani melalui 3.695 penerbangan.

Menurut Rizal, tingkat pemanfaatan slot waktu keberangkatan dan kedatangan di bandara selama periode tersebut mendekati 90 persen, mencerminkan tingginya permintaan sekaligus kelancaran operasional. 

“Angka ini menunjukkan operasional bandara dan penerbangan berjalan optimal pada musim puncak akhir tahun,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa arus penumpang menjelang Natal 2025 berlangsung relatif lancar di seluruh bandara InJourney Airports, termasuk pada dua hari puncak arus tersebut. Kelancaran ini, kata dia, didukung koordinasi lintas pemangku kepentingan serta pengoperasian 479 penerbangan tambahan (extra flight) oleh maskapai.

Data InJourney Airports menunjukkan lima bandara tersibuk berdasarkan jumlah penumpang pada periode 15–21 Desember 2025 adalah Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang dengan 1,19 juta penumpang, diikuti I Gusti Ngurah Rai, Bali (461.000), Juanda, Surabaya (288.000), Sultan Hasanuddin, Makassar (211.000), dan Kualanamu, Deli Serdang (146.000).

InJourney Airports memastikan seluruh bandara tetap dalam status siaga penuh untuk menjaga keselamatan, kelancaran operasional, dan kualitas layanan selama periode libur Nataru 2025/2026, yang berlangsung hingga 5 Januari 2026.