Tim SAR perpanjang operasi setelah temukan 20 korban longsor Cilacap dalam sepekan
Tim SAR gabungan kembali menemukan dua korban di hari ketujuh pencarian longsor Cilacap, sehingga total korban meninggal mencapai 20 orang. Operasi pencarian pun resmi diperpanjang tiga hari untuk menemukan tiga korban yang masih hilang.
20 November 2025
Kepala SMC Muhamad Abdullah menjelaskan kedua korban ditemukan di worksite B1 dan B2. Evaluasi bersama keluarga dan instansi terkait menetapkan perpanjangan operasi agar pencarian dapat dimaksimalkan, termasuk pencarian tiga korban yang masih dilaporkan hilang di sektor A1 dan B1.